Lubuklinggau, JS – Pintu gerbang masuk Polres Lubuklinggau, mendadak dijaga petugas Propam guna melaksanakan giat Gaktiplin kelengkapan kendaraan roda dua dan roda empat, baik milik pribadi maupun dinas yang digunakan oleh personil Polres Lubuklinggau, Rabu (2/5) sekitar pukul 06.00 WIB.
Giat Razia Gaktiplin atas perintah Kapolres Lubuklinggau AKBP Sunandar, yang melibatkan seluruh personil Propam, yang dipimpin Kasi Propam Iptu Awaluddin, dan diawasi langsung oleh Waka Polres Lubuklinggau Kompol Zulkarnain.
“Giat Gaktibplin dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan disiplin personil polres Lubuklinggau agar taat aturan,dalam berlalu lintas dan menunjang operasi patuh yang sedang berlasung saat ini,”kata Kasi Propam, Iptu Awaluddin, Rabu (2/5)
Dari hasil giat, terhadap personil yg didapatkan kendaraannya yang tidak lengkap seperti tidak ada kaca spion dan lain-lain, maka Waka Polres dengan didampingi Kasi Propam langsung memberikan tindakan disiplin serta kendaraannya ditahan oleh propam belum bisa diambil sebelum melengkapi kendaraan maupun surat-surat kendaraan tersebut.
“Bahkan ada personil yang langsung kita berikan sanksi Pus-Up ditempat,”kata Iptu Awaluddin.
Dan diungkapkannya, dari hasil Ops Gaktibplin sebanyak 13 Unit kendaraan Roda dua dan satu unit Kendaraan roda empat pihaknya tertibkan.*Odink