PALEMBANG, JS- Menjelang pelantikan, 71 Legislator terpilih Partai Denokrat (PD) baik ditingkat Provinsi, Kabupaten maupun Kota se-Sumatera Selatan akan menggelar konsolidasi dan penguatan kapasitas kader partai.
Hal tersebut disampaikan Firdaus Hasbullah selaku BPOKK DPD Partai Demokrat Provinsi Sumatera Selatan.
Menurut dia, tujuan digelarnya konsolidassi dan penguatan kapasitas kader Partai adalah untuk menyerap aspirasi masyarakat menjelang pelantikan. Dimana, kegiatan tersebut direncanakan pada, Kamis (15/8/2019), bertempat di Hotel D’Zuri, Kota Palembang sekira pukul 09.30 WIB.
“Kegiatan berkumpul bersama atau bersilaturahmi tersebut merupakan agenda Pimpinan Pusat dan akan dihadiri oleh Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Dr. Incah Panjaitan,”jelasnya kepada awak media.
Selain itu juga, lanjut dia, dalam kesempatan tersebut akan dilakukan Bimbingan Teknis (Bimtek), dengan mengundang Biro Hukum Kementerian Dalam Negeri Bidang Pengawasan Keuangan BPKP, dan juga unsur praktisi hukum, Dabika Gumaira.
“Dari sinilah kader-kader yang terpilih akan sungguh-sungguh menjalankan amanah 5 tahun kedepan, serta ada fakta integritas yang akan ditanda tangani,”bebernya.
Dia menambahkan, dari 71 legislatif terpilih dari Partai Demokrat se-Sumatera Selatan, dari beberapa wilayah, ada yang menduduki unsur pimpinan, yakni Palembang, Lahat, dan Oku Selatan sebagai Ketua DPR, sedangkan Kabupaten Pali, Muara Enim, dan Muratara menadapat Wakil Ketua.
“Untuk menetapkan pimpinan, kita masih mengajukan ke Dewan Pimpinan Pusat, siapa yang berhak menjadi pimpinan di daerah mereka masing-masing. Karena itu, wewenang dari pusat, dan kita hanya merekomendasikan beberapa nama yang diajukan dewan pimpinan cabang,”pungkasnya.*Reki Alpiko.