Site icon Jurnal Silampari

Dinas PUCK-TRP Mura Respon Cepat Aspirasi Warga

Warga Berikan Apresiasi

MUSI RAWAS, JS – DINAS Pekerjaan Umum Cipta Karya Tata Ruang dan Pengairan Kabupaten Musi Rawas (DPUCKTRP) bergerak cepat merespon keluhan maupun aspirasi masyarakat di Desa L Sidoharjo terkait Penerangan Jalan Umum (PJU) yang mengalami kerusakan, Senin (15/6).

Berdasarkan pantauan awak Media Online Jurnal Silampari.com dilapangan, 1(satu) unit PJU Tenaga Surya yang terletak di perbatasan Dusun VI L Sidoharjo dengan Desa Q1 sudah 3 (tiga) hari tidak menyala dan di tiang sebelahnya dengan type PJU biasa juga sudah sekian lama tidak menyala.

Atas dasar hal tersebut, awak media mencoba menginformasikan ke Dinas PU CK-TRP Kabupaten Musi Rawas guna segera diperbaiki. Alhasil, mendapat respon yang cukup bagus, baik Ristanto Wahyudi selaku Kepala Dinas PU CK-TRP maupun Ardi selaku Sekretaris Dinas.

“Senin saya perintahkan Kabidnyo kesano,”respon Ristanto Wahyudi melalui pesan WhatshApp pribadinya, Sabtu (13/6).

Hal senada juga disampaikan Sekretaris Dinas, Ardi, dimana secepatnya pihaknya akan ke lapangan.

“Nanti kita cek,”tegasnya.

Ke-esokan harinya, pada Minggu pagi,(14/6) Kepala Bidang Kelistrikan dan Pertamanan, Ikhsan mendatngi lokasi mengecek PJU yang mengalami kerusakan.

Namun, pada Malam Senin, Lampu PJU Tenaga Surya yang sebelumnya padam sejak 3(tiga) hari lalu, menyala kembali. Sehingga disampaikan kembali ke Dinas PU CK-TRP agar memperbaiki PJU yang sudah lama padam saja.

Terpisah, Edi sapaan akrab Suherdi (54) selaku Tokoh Masyarakat Dusun VI Desa L Sidoharjo menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi atas kinerja dan gerak cepat Dinas terkait.

“Alhamdulillah, Jalan di perbatasan L Sidoharjo dan Desa Q1 sudah terang kembali. Kami ucapkan terima kasih dan apresiasi yang tinggi atas respon yang baik dari pihak terkait. Kami berharap, PJU ini menjadi prioritas Pemerintah Kabupaten Musi Rawas, mengingat masih banyak wilayah yang belum ada penerangan seperti halnya sepanjang jalan persawahan Desa Kalibening menuju Desa L Sidoharjo,”pungkasnya.*Reki Alpiko.

Exit mobile version