Lubuklinggau, JS – Anggota Komisi IV Praksi Partai Hanura, Fauzih H. Amroh serahkan bantuan alat dan mesin pertanian (Alsintan) kepada kelompok tani di wilayah pemilihan dapil I Sumatera Selatan (Palembang, Banyu Asin, Musi Banyu Asin, Musi Rawas, Lubuklinggau, Musi Rawas Utara) saat buka bersama di kediaman pribadinya jalan Jogoboyo Kecamatan Lubuklinggau Utara II Kota Lubuklinggau, Senin (10/06).
Anggota DPR RI Fauzih H. Amroh saat pulang kampung ke Kota Lubuklinggau-Sumsel dalam kegiatan Bukber bersama mengatakan penyerahan bantuan Alsintan yang menggunakan dana APBN dari Kementerian Pertanian (Kementan) untuk kelompok petani di Dapil pemilihan diserahkan dan difasilitasi langsung.
“Saat pulang kampung Alsintan ini saya serahkan langsung dan disaksikan oleh teman-teman dari partai Hanura,”ucap Fauzih H. Amroh.
Selanjutnya Ia mengatakan selain masalah pertanian, masalah Infrastruktur juga menjadi sorotan kegiatan ini tidak hanya diwaktu reses, akan tetapi waktu pulang kampungpun Ia jadikan tempat bersilaturahmi dan sekaligus untuk menyerap aspirasi kelompok tani dalam wilayah Konstituennya.
“Bidang pertanian dan potensi pertanian di Provinsi Sumsel seperti wilayah Palembang, Banyu Asin, Musi Banyu Asin, Musi Rawas, Lubuklinggau, Musi Rawas Utara masih banyak lahan yang kosong dan kurang produktif,”katanya.
Lebih lanjut Fauzih H. Amro menambhakan pada dasarnya tergantung kebijakan kepala daerahnya Pro Rakyat atau tidak dan masyarakatnya mau berubah atau tetap pada kemalasannya karena Bantuan alat sudah diberikan, bantuan bibit sudah diberikan.
“Contohnya Kabupaten Muratara, wilayah yang memiliki banyak potensi Alam dan potensi lahan Pertanian yang masih belum produktif, jadi perlu kita kembangkan dan Tugas saya hanya mendorong kebijakan pusat untuk daerah,”tutupnya. *Akew