Site icon Jurnal Silampari

Alex Noerdin Bersama Ketum Golkar dan Seluruh Ketua DPD Golkar Beri Selamat Jokowi

Jakarta, JS – Ketum Golkar Airlangga Hartarto bersama pengurus Golkar se-Indonesia menggelar pertemuan dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Rombongan Airlangga tiba menggunakan bus.

Senin (1/7/2019) lalu, sekitar pukul 15.00 WIB di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, 2 bus masuk ke pelataran istana. Di dalamnya tampak seluruh pengurus Golkar pusat dan daerah. Alex Noerdin, Ketua DPD Golkar Sumsel terlihat mendampingi Ketum Airlangga Hartarto. Ada apa gerangan?

Bersama Airlangga, juga tampak Nurdin Halid, Dedi Mulyadi, Rizal Mallarangeng, dan Ace Hasan.

Atas penampakan seluruh pimpinan Golkar di Istana Bogor ini akhirnya Airlangga bicara.

“Silaturahmi dengan Bapak Presiden sekaligus ucapkan selamat ditetapkan KPU. Kami semua secara individu dan parpol sekali lagi mengucapkan selamat,” kata Airlangga.

Semua hadir, kata Airlangga, ada 34 pengurus DPD Golkar yang hadir.

Kejadian ini tentu mengingatkan saat Golkar tercatat sebagai parpol yang pertamakali secara lantang mengusung Jokowi sebagai capres pada pilpres periode keduanya (2019-2024).

Senin itu, Ketua Umum Golkar dan seluruh pengurus Golkar datang untuk mengucapkan selamat atas terpilihnya Jokowi sebagai presiden terpilih periode 2019-2024. Partai berlambang pohon beringin ini secara publik tercatat konsisten bersikap. Bagaimana sikap pengurus di tingkat DPD?

“Partai Golkar, baik DPP Partai Golkar maupun DPD Partai Golkar se-Indonesia, mengucapkan selamat atas ditetapkannya pasangan Jokowi-Kiai Ma’ruf Amin sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Sesuai sikap partai, Golkar mulai di tingkat bawah hingga pusat solid dalam mendukung pasangan Jokowi-kiai Mar’uf Amin pada saat pelaksanan Pilpres 2019 lalu, ujarnya Selasa (2/7).

Sementara itu H Alex Noerdin mengungkapkan bahwa Konsistensi Golkar, dalam perjuangan untuk memajukan bangsa indonesia telah terukur dan teruji.dan setiap program yang kita canangkan pastinya berpihak kepada rakyat dan semata mata untuk mensejahterakan Rakyat Indonesia bangsa dan Negara “Kita, DPP Partai Golkar serta seluruh ketua-ketua DPD tingkat I, bersilaturahmi dengan Bapak Presiden RI Jokowidodo, sekaligus menyampaikan ucapan selamat telah ditetapkan oleh KPU (Komisi Pemilihan Umum). Golkar secara lembaga dan kami masing-masing individu mengambil kesempatan pertama untuk mengucapkan selamat,” ke beliau ujar Alex Noerdin

Sebagai calon DPR RI terpilih, Alex juga mnyampaikan telah menyiapkan ide dan aspirasi penguatan kepada konstituen untuk menjaga soliditas pemerintah lima tahun ke depan. Dirinya yang kenyang pengalaman sebagai kepala daerah, akan konsisten menjaga agenda kenegaraan pemerintahan Jokowi-Ma’ruf.

Sebagai kader, Alex Noerdin akan melaksanakan tugas-tugas parlementer yang dijalaninya mendatang. Secara khusus, Alex mengucapkan terimakasih kepada seluruhmasyarakat Sumsel yang telah menjalani pemilu dengan aman Dirinya berjanji tetap memajukan Bumi Sriwijaya sesuai peran yang akan di emban. “Caknyo be aku ni tugas di Jakarta. Tapi hati dan pikiran aku tetap buat kemajuan Sumsel yang telah kito lalui dan bangun bersama,” tandas Alex.**

Exit mobile version